Tuesday, January 15, 2013

Perbedaan Jas Hujan Rosida & AXIO

Banyak konsumen jas hujan yang bertanya apakah jas hujan Rosida R882 ini made in Japan? Karena ada tulisan Jepang di tasnya? Jawabannya Tidak. Jika anda liat lagi, tulisan di tas Rosida R882 tidak pernah menyebutkan barang itu “Made In Japan”. Hanya ada tulisan “Japan”. Jadi bukan berarti jas ini buatan Jepang. Yang pasti buatan Cina. Karena diimpor dari Cina dan kualitasnya tidak lebih baik dari Jas Hujan buatan Jepang. Begitu pula dengan merk AXIO, walaupun ada tulisan “Europe” tapi tetap buatnya di Cina dengan standar pabrikan Cina. Anda bisa liat kualitas jas hujan Jepang di toko-toko Jepang seperti Daiso di Mall Paris Van Java Bandung. Ciri-ciri produk Jepang kualitasnya top banget, nyaris tidak ada cacat. Kemasan sangat menarik dan biasanya warna-warni dengan banyak tulisan Jepang.

Ciri-ciri Jas hujan Rosida R882 atau AXIO (Beda merk tapi hampiir sulit dibedakan dari tampilan fisik, hanya beda sablonan merk) diimpor dari Cina. Anda bisa cari di [strip]. Rosida R882 dan AXIO memang memakai bahan yang sangat bagus dengan lapisan dalam anti air dari karet. Tapi sayangnya aksesoris jas hujan ini seperti retsleting (zipper), kancing, dan karet gelangnya rentan rusak, jadi sebaiknya semuanya perlu anda periksa dan teliti sebelum membeli.

Kekurangan mendasar dari Jas hujan AXIO dibanding Rosida R882 bisa anda lihat pada pergelangan tangan,  AXIO mengunggulkan produk dengan karet langsung yg mengikat pergelangan tangan, akan tetapi akan sangat mengganggu dan meninggalkan bekas apabila pergelangan tangan pemakai memiliki ukuran yg besar (gemuk), begitu juga sebaliknya, apabila yg memakai memiliki pergelangan tangan yg kecil (kurus), maka fungsi karet tersebut sebagai penghalang masuknya angin dan air jadi sia2 karena ukuran karet tidak bisa berubah, hal inilah yg membuat orang2, dan saya pribadi lebih memilih jas hujan Rosida R882, harganya 150.000 rupiah beda puluhan ribu dengan hasil lebih baik apa salahnya, toh buat dipake jangka panjang, tapi semua kembali kepada keputusan anda sebagai konsumen.

Tips 1: 
Saat mau membeli, cek apakah retsleting, karet dan kancingnya semua bagus. Tanyakan apakah kalau 3 komponen ini rusak akan diganti atau tidak. Bukan salah penjual kalau rusak, karena memang kualitas 3 komponen ini memang rendah.

Kekurangan yang jarang sekali direview adalah pori-pori jas hujan AXIO lebih renggang jika dibandingkan pori-pori jas hujan Rosida R882 walaupun tidak menganggu fungsinya sebagai pelindung air/hujan, hanya saja udara dingin akan lebih terasa kebagian dalam terutama bagi anda yang tinggal di daerah bercuaca dingin, seperti Bogor, Cianjur, Lembang, dll, berbeda dengan rivalnya Rosida R882 yang berpori-pori rapat sehingga terasa lebih hangat saat digunakan, namun akan terasa gerah jika digunakan di daerah bercuaca panas seperti Surabaya & Jakarta.

Tips 2:
Pilih jas hujan yang 2 atau 3 size diatas ukuran pakaian anda. Bagi anda yang sering membawa tas laptop model backpack seperti Export atau Bodypack, pastikan anda memilih 2 atau 3 size diatas size baju anda. Sehingga tas laptop anda bisa dipakai didalam jas hujan. Jangan khawatir mengenai ukuran celananya. Dengan memakai 2 size diatas ukuran anda, peluang bagian selangkangannya robek menjadi berkurang. Bagian pinggangnya pakai karet dan tali pengencang, sehingga tetap nyaman walaupun dipakai diatas pinggang.

Memang mencari jas hujan yang kualitasnya selevel dengan Rosida R882 atau AXIO pun jarang. Eiger misalnya punya jas hujan bagus banget dengan harga jual sekitar Rp. 400 rb. Tapi itupun juga belum tentu ada dipasaran. Tidak semua toko eiger siap sedia jas hujannya. Dulu juga pernah ada jas hujan yang sangat bagus buatan Boogie Bogor. Sayangnya jas hujan ini tidak diproduksi lagi.

Tips 3: 
Agar kualitas kainnya tidak rusak, jangan dicuci dengan detergen, mesin cuci apalagi menggunakan sikat cuci. Detergen akan merusak lapisan anti airnya. Cuci hanya menggunaka air, apabila ada noda oli/minyak maka gunakanlah sabun pencuci piring dan lap kanebo untuk menghilangkan nodanya. Jangan dijemur dibawah sinar matahari langsung, cukup diangin-anginkan denga posisi puring menghadap ke atas. Jangan langsung dilipat/disimpan setelah digunakan karena hal ini akan menyebabkan jas hujan anda bau.

4 comments:

  1. Replies
    1. thanks juga gan, komentar dan kunjunganya :D

      Delete
  2. Mkch infox gan moga membantu & tambah pengetahuan.....!!!!

    ReplyDelete
  3. Info bagus dan bermanfaat yg saya butuhkan agar tidak terjebak dengan harga jas hujan murah..thank bos

    ReplyDelete

Copyright © 2010-2015 All Right Reserved kisutmengkerut.com