Wednesday, April 24, 2013

Colokan Terbaik untuk Menghindari Konsleting

Kebutuhan manusia pada jaman modern seperti ini yang dipenuhi dengan barang-barang elektronik di rumahnya, seringkali tidak memikirkan bahaya konsleting listrik dalam memakai barang elektronik. Terutama pada masalah pemilihan penggunaan colokan kabel yang baik.

Penggunaan colokan yang baik sebaiknya memenuhi beberapa kriteria. Dan banyak masyarakat yang sering kali salah kaprah dalam menggunakan sambungan outlet yang bertumpuk-tumpuk biasanya disebut T. Sebaiknya jangan digunakan walaupun bermerek terkenal, harganya yang mahal atau berlabel standard internasional. Karena alat tersebut rentan rusak dan kendor. Bahkan dalam beberapa kasus sambungan outlet yang bertumpuk ini mudah sekali panas. Sehingga rentan sekali mengalami konsleting pada listrik.

Sambungan outlet T
Sedangkan bahaya yang mengintai perumahan padat penduduk. Kebakaran ataupun konsleting listrik bisa saja disebabkan oleh listrik yang sebagian besar berawal dari penggunaan peralatan listrik yang tidak benar dan tidak diperhatikan. 








Sebaiknya anda menggunakan kabel roll atau kabel oler. Karena kabel roll dampaknya tidak terlalu berbahaya jika kita gunakan dengan baik. Jika anda menggunakan kabel roll sebaiknya perhatikan masalah kabel apakah kabel tersebut tidak ada yang terkelupas atau bahkan putus. Karena kabel roll yang terkelupas dampaknya akan berbahaya. Apabila kabel pada bagian kabel roll terkelupas dan terkena air bisa saja kalian akan tersetrum. Anda juga perlu memperhatikan colokan kabel roll apabila tidak digunakan, sebaiknya anda perlu menutupnya dengan lakban agar tidak ada air yang masuk ke dalam colokan kabel roll tersebut.

Kabel roll
Dengan begitu bahaya kebakaran di rumah anda akibat konsleting bisa sedikit teratasi jika anda menggunakan peralatan listrik yang benar ataupun menggunakan colokan yang sesuai. 

No comments:

Post a Comment

Copyright © 2010-2015 All Right Reserved kisutmengkerut.com