Monday, April 1, 2013

Kura-kura Indian Star

Kura-kura indian star atau sering disingkat dengan nama istar. Merupakan binatang endemik asli India dan Sri Lanka. Kura-kura ini hidup di darat. Di habitat aslinya kura-kura istar hidup di daerah kering dan hutan semak belukar. 

Kura-kura istar ini merupakan hewan herbivora. Dia memakan tumbuhan dan sayur-sayuran. Makanan kesukaannya adalah kembang sepatu dan kaktus. 

Cocok buat anda yang tinggal di Indonesia dapat memelihara binatang ini. Dengan cuaca yang hampir mirip dengan habitat aslinya. Istar tidak perlu beradaptasi dengan lingkungan sekitar. Hanya perlu kehangatan yang sesuai apabila istar masih baby.

Cara perawatan istar pun tidak begitu sulit. Anda hanya perlu memberikan dia makan sayur-sayuran yang sudah di potong-potong. Jangan pernah sesekali memberikan makanan yang dari kulkas, karena istar bisa mati. Kalian juga perlu memberikan vitamin agar istar tampak lebih sehat. Istar juga memerlukan cahaya matahari langsung untuk vitamin D untuk pertumbuhan tempurungnya. Penjemuran yang baik itu biasanya diantara jam 7-10 pagi. 

Penyakit yang sering menyerang istar adalah flu atau pilek. Ini dikarenakan kelembapan pada media kandang yang terlalu lembap. Atau suhu ruangan yang terlalu dingin dapat menyebabkan penyakit ini terserang oleh istar. Jamur pada tubuh istar juga merupakan masalah serius kematian hewan ini.

Di pasaran hewan, kura-kura ini dijual dengan harga Rp450.000-Rp550.000 dengan ukuran sekitar 4-5 cm. Harganya bisa sampai jutaan apabila kura-kura istar sudah dewasa. Kura-kura istar juga merupakan binatang yang terancam punah. Dikarenakan binatang ini merupakan jenis yang sangat populer di perdagangan hewan.

No comments:

Post a Comment

Copyright © 2010-2015 All Right Reserved kisutmengkerut.com