Sunday, March 31, 2013

Es Cendol

Cendol minuman khas Indonesia ini merupakan minuman yang sangat terkenal di Indonesia. Di jawa barat minuman ini disebut cendol sedangkan di jawa tengah minuman ini disebut es dawet.

Minuman ini sangat cocok dinikmati di siang hari. Apalagi pada saat cuaca yang sangat terik minuman ini di konsumsi akan memberikan sensasi rasa segar yang bisa anda rasakan di dalam tubuh.

Bahan baku cendol berasal dari tepung beras yang yang diolah dan diberikan pewarna alami berupa daun pandan. Sehingga menghasilkan warna hijau pada cendol tersebut. Untuk memberikan rasa manis pada es cendol diberikan larutan gula merah yang dicampur potongan buah nangka. Tak lupa serutan es pada es cendol membuat rasa dahaga yang begitu cepat tergantikan dengan rasa segar.

Ada yang unik dari para pedagang es cendol dorong. Pedagang es cendol dorong biasanya menggunakan gerobak berwarna hijau. Keunikan tersebut tidak hanya grobak yang berwarna hijau tapi juga selalu menampilkan lambang gareng dan bagong di atas gerobak tersebut. 

No comments:

Post a Comment

Copyright © 2010-2015 All Right Reserved kisutmengkerut.com